DPD PKS Majalengka Adakan Upacara Bendera 17 Agustus

 


majalengka.pks.id - Dalam rangka memperingati HUT RI ke 76, DPD PKS turut melakukan upacara bendera di halaman kantor kerjanya, pada Selasa, (17/08/21).

Upacara ini dilakukan secara hikmat, namun mengingat masih dalam kondisi PPKM, peserta dibatasi demi menghindari kerumunan dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Perwakilan yang  mengikuti upacara tersebut adalah segenap panitia bidang kepanduan dan ketua bidang DPD PKS Majalengka saja.

Meski begitu, kegiatan berjalan lancar dan tidak mengurangi esensi upacara bendera, yakni untuk mengenang jasa para pahlawan kemerdekaan dan mencontohkan semangat perjuangan yang telah dilakukan oleh para pahlawan kemerdekaan.

Pada kesempatan ini, kita harus bersyukur kepada Allah SWT, karena sudah memberikan kesempatan untuk merasakan kemerdekaan Indonesia ke 76 tahun. Hal ini tentu bukanlah suatu kebetulan, karena kemerdekaan diraih dengan pengorbanan luar biasa oleh para pendahulu kita, dengan mempertaruhkan nyawanya.

Maka sudah sepatutnya, para penerus bangsa harus melanjutkan perjuangan untuk mempertahankan kemerdekaan dan berlomba-lomba mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.

 Terakhir, ada pesan yang disampaikan oleh Ketua DPD PKS Majalengka, Bapak Roni Setiawan, S.Si., “Kita harus melanjutkan cita-cita bangsa ini, dalam rangka mensyukuri kemerdekaan Indonesia, sesuai dengan Pembukaan UUD 1945, yaitu melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.” -humas

0 Response to "DPD PKS Majalengka Adakan Upacara Bendera 17 Agustus"

Posting Komentar