Bunda Dhora dukung program membangun perekonomian masyarakat. Ia juga turut mewujudkan program pelatihan wirausaha. Bunda Dhora bersama BPKK DPD PKS Kabupaten Majalengka melaksanakan Program BPKK DPW PKS Jawa Barat, yakni penyelenggaraan kegiatan Pelatihan Wirausaha Membuat Ayam Krispi yang langsung berkolaborasi dengan salah satu perusahaan tepung bumbu ayam krispi, Sabtu, (30/07/22) Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan skill masyarakat, khususnya kaum perempuan, agar kemudian dapat berdaya dan bisa membantu perekonomian keluarga. Memasuki acara, mukadimah dilakukan oleh Ketua Deputi Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga BPKK DPW PKS Jawa Barat, Ibu Khuri Shoidah, Ibu Tuti Juariah, dan hadir pula Ketua DPD PKS Kabupaten Majalengka Roni Setiawan beserta jajaran pengurus BPPK DPD PKS Kabupaten Majalengka. Alhamdulillah ada sekitar 70 peserta yang antusias dan turut hadir dalam pelatihan ini, yakni terdiri dari masyarakat umum dan utusan Rumah Keluar...