Langsung ke konten utama

PKS Ajak Masyarakat Lebih Dekat Dengan Ibu


Samarinda - Bagi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), sosok Perempuan adalah seorang pejuang sejati. Sebab berkat sentuhan kasih dan sayang mereka, banyak pemuda yang menjadi pemimpin besar di negeri ini bahkan pemimpin dunia.

Karena itu, melalui momentum peringatan Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember, PKS Kaltim khususnya Samarinda ingin mengajak seluruh masyarakat Samarinda mencintai dan memberikan kasih sayang pada ibu-ibu mereka. “Tak ada pahlawan sehebat ibu. Karena itu wajar jika ada hadits mengatakan surga di bawah telapak kaki ibu. Artinya jika anda berbakti pada orang tua, maka surga balasannya,” kata Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Samarinda Sarwono, dalam sambutannya di acara "Serasehan Bersama Tokoh Perempuan Kaltim", Ahad (22/12/2013).


Hadir sebagai pembicara dalam serasehan tersebut aktivis perempuan Rusmilawati dan Purwinahyu, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Kaltim Masykur Sarmian dan ketua Wilayah Dakwah PKS Kalimantan Hadi Mulyadi.


selain menggelar serasehan, seluruh pengurus PKS Samarinda hingga ke tataran pengurus cabang menggelar berbagai macam agenda sosial. Seperti Kecamatan Samarinda Ulu yang menggelar doa bersama, bagi kue dan bunga. Di Kecamatan Samarinda Ilir, kader-kader PKS memberi souvenir di Pasar Sungai Dama dan silaturahmi. Di Sungai Kunjang PKS membagi-bagikan centong dan kado. Sementara di Kecamatan Samarinda Kota, kader PKS bagi-bagi serbet di Pasar Pagi.


Di Kecamatan Samarinda Seberang, digelar silatuhrahmi dengan tokoh masyarakat. Di sela-sela sambutan ada pembagian souvenir berupa sendok di Pasar Minggu Jembatan Mahkota 2. Yang menarik di Palaran, dimana ada penganugrahan kader tokoh perempuan.


Diakhir sambutannya, Sarwono mengajak masyarakat Samarinda untuk kembali mengingat segala pengorbanan dan peran ibu dalam membesarkan anak-anaknya. “Mari berterima kasih kepada ibu-ibu kita yang sudah rela bersusah payah mendidik dan mendampingi kita hingga dewasa,” pungkas Sarwono yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Samarinda.





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rakerda PKS Majalengka 2025: Sinergi Anak Muda, Kepedulian Disabilitas, dan 8 Program Unggulan "Solid, Bergerak, Melayani"

  (Suasana Serba Orange di Rakerda PKS Majalengka tahun 2025) MAJALENGKA – Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) PKS Majalengka sukses menyelenggarakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) pada Sabtu, 20 Desember 2025. Bertempat di Aula DPD PKS Majalengka, kegiatan ini mengusung tema besar "Solid, Bergerak, Melayani" . Acara ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting, di antaranya: Ust. H. Hari Suswono (Sekretaris MPW PKS Jawa Barat) Ir. H. Ateng Sutisna (Anggota DPR-RI) dr. H. Encep Sugiana (Anggota DPRD Jawa Barat) Kang Deden Hardian Narayanto (Kang Dehan) (Ketua DPD PKS Majalengka & Wakil Ketua 1 DPRD Majalengka) Seluruh Anggota Legislatif DPRD Kabupaten Majalengka dari Fraksi PKS. Struktur DPD (Kabid & Sekbid) serta Ketua DPC dari 26 kecamatan se-Majalengka. (Penampilan Angklung oleh Anak Istimewa SLB) Salah satu momen paling menyentuh dalam Rakerda kali ini adalah kehadiran anak-anak istimewa dari SLB Negeri dan SLB Swasta di Majalengka. Sebagai bentuk nyata kepedulian PKS...

Banjir di Tengah Pandemi, PKS Majalengka Ajak Masyarakat Berkontribusi

Kepanduan DPD PKS Majalengka memberikan sarapan pagi kepada warga terdampak banjir di Kadipaten, Senin (8/2) Ketua DPD PKS Majalengka Roni Setiawan mengajak para pembaca dan masyarakat berkontribusi dalam membantu musibah banjir yang terjadi hari Ahad (7/2). Sebab di tengah pandemi yang masih terjadi, banjir menjadi musibah baru di Majalengka tahun ini. “Ditengah pandemi yang belum ketahuan ujungnya, kita dilanda musibah banjir khususnya di wilayah Kadipaten dan  Majalengka Utara, Ligung, Jatitujuh, Kertajati, Palasah. Banjir ini memang rutin hampir tiap tahun. Hanya tahun ini saya fikir lebih sedih karena terjadi di tengah pandemi.” ungkapnya dalam pesan singkat kepada media majalengka.pks.id Senin (8/2) pagi. Lebih lanjut Roni berharap kepada siapapun, baik pembaca, netizen dan masyarakat bisa berkontribusi sedikit untuk meringankan beban mereka. “Sehingga kenyataan berat yang dihadapi ini, kiranya pada para pembaca bisa berkontribusi sedikit meringankan beban mereka. Insya Allah...

Prabowo “Indonesia Harus Bangkit menjadi Negara Terhormat.”

BERGELORA. Capres Prabowo membakar semangat puluhan ribu pendukung yang memadati lapangan GGM Majalengka. MAJALENGKA – Calon Presiden Nomor urut SATU, Prabowo Subianto kampanye terbuka di lapangan Gelanggang Generasi Muda (GGM) Majalengka, Jum’at (27/8) sore. Dalam orasi politiknya dihadapan puluhan ribu masa yang hadir memadati lokasi kampanye, prabowo memaparkan beberapa strategi politik. Disampaikan prabowo, bangsa Indonesia harus bangkit menjadi negara terhormat di mata dunia. Pasalnya negara ini merupakan negara kaya khususnya sumber daya alam (SDA). Hal ini diakui oleh sejumlah tokoh ekonomi dunia dan perusahaan terbesar di dunia. “tokoh-tokoh ekonomi dunia dan perusahaan terbesar di dunia menyatakan bahwa negara kita adalah negara terkaya kelima di dunia. Terutama dari segi sumber daya alam. Tetapi sangat disayangkan penggunaan kekayaan ini tidak mengalir ke rakyat.”jelas Prabowo.   Letjen Komando pasukan khusus (kopassus) tahun 1996-1998 ini mengakui,...